Info Islam | tata cara berwudhu' anjuran rosulullah saw, sebagai
umat muslim kita tida asing lagi dengan wudhu', karena sebelum melaksanakan
sholat sebagai umat muslim harus dan di wajibkan berudhu'. manfaat dari wudhu'
sendiri adalah mensucikan diri dan menghilangkan hadas kecil yang sebelumnya
kita lakukan. wudhu' secara bahasa berarti bersih dan menurut istilah wudhu'
adalah membersihkan hadas-hadas kecil di daerah anggota-anggota wudhu' seperti
, wajah, lengan, sebagian dari kepala, telinga dan kaki.
Syarat-syarat untuk berwudhu'
1. menggunkan air mutlaq
air mutlak yaitu air yang masih
belum di gunkan untuk melakukan atau belum di gunakan menghilangkan hadas
sebelumnya, ini berlaku apabila air itu tidak sampai dua qullah atau sekitar
216 liter.
2. mengalirkan air kepada anggota
wudhu'
dalam melakukan wudhu' air tidak
boleh hannya di usap-usapkan saja melaikan mengalirkan air agar kotoran yang
najis dapat di sucikan.
3. Air tetap jernih dan bersih
tidak ada perubahan warna
tidak boleh menggunkan air yang
sudah berubah warnanya, baunya, dan sifatnya maka tidak boleh lagi di sebut air
mutlaq.
4. tidak ada penghalang.
yang di maksud tidak ada penghalang
ialah, tidak ada sesuatu yang menempel pada anggota wudhu seperti cat, tinta
atau bahkan tato karen dapat membuat wudhu' tidak sah.
Sunnah-sunnah saat melakukan wudhu'
wudhu' merupakan sebuah ibadah,
setiap ibadah tentunya terdapat sunnah-sunnah agar ibadah tersebut dapat di
perlengkap dan di sempurnakan. berikut sunnah-sunnah wudhu' yang dapat kita
lakukan.
1. membaca bismillah sebelum
melaksanakan wudhu'
2. mencuci kedua tangan sampai
pergelangan
3. membersihkan gigi
4. berkumur
5. memasukan air kedalam hidung dan
mengeluarkannya
6. menghadap kiblat
7. membaca doa sesudah wudhu'
0 Response to "tata cara berwudhu' anjuran rosulullah saw"
Post a Comment