keutamaan puasa sunnah senin kamis menurut islam




Info Islam - puasa merupakan rukun islam yang wajib di kerjakan seluruh umat muslim seluruh dunia, tidak hannya puasa wajib tetapi juga puasa senin kamis yang sangat di anjurkan oleh rosulullah saw, karena puasa senin kamis adalah puasa sunnah yang paling sering di lakukan oleh nabi muhammad saw, dalam hal ini nabi muhammad saw bersabda yang artinya :

"sesungguhnya segala amal perbuatan di persembahkan pada hari senin dan kamis, maka allah akan mengampuni dosa setiap orang muslim atau setiap orang mukmin, kecuali kedua orang yang bermusuhan. maka allah berfirman "tangguhkan keduanya".

HR. Ahmad

seperti yang telah di jelaskan dalam hadist tersebut rosulullah sangat menyukai puasa  sunnah senin kamis karena ternyata puasa sunnah senin kamis mempunyai banyak ke ajaiban jika seseorang menjalankannya atau melakukannya. sesungguhnya nabi muhammad saw menganjurkan kita sebagai umat muslim untuk melakukan puasa sunnah setiap hari senin dan kamis. seperti yang telah di jelaskan dalam sebuah hadist yang di sabdakan oleh rosulullah saw yang artinya :

"segala amal perbuatan manusia pada hari senin dan kamis akan di periksa oleh malaikat, karena itu aku senang ketika amal perbuatanku di periksa  aku dalam kondisi berpuasa"

HR. At-Tirmizi

kata puasa dalam hadist tersebut mengandung makna secara umum yaitu puasa sunnah maupun puasa wajib termasuk juga puasa senin kamis ini, dan itulah puasa yang di sariatkan oleh rosulullah saw untuk menjaga keimanan dan ketakwaan seseorang.

Keutamaan puasa senin kamis


1. menguatkan jiwa
sesungguhnya dalam melakukan ibadah puasa manusia akan berhasil mengendalikan hawa nafsunya sehingga membuat jiwanya menjadi semakin kuat, bahkan manusia akan mendapat derajat yang tinggi layaknya malaikat suci, dan hal ini akan menjadikan dia mampu membuka dan mengetuk pintu langit hingga segala do'anya di kabulkan oleh allah swt, berikut di dalam sebuah hadist rosulullah saw pernah bersabda yang artinya :

"ada tiga golongan yang tidak di tolak do'a mereka : orang yang berpuasa hingga berbuka, pemimpin yang adil, dan do'a orang yang di  zalimi"

HR. At-Tirmizi

2. di jamin masuk surga
sesungguhnya allah swt telah menyiapkan surga untuk hambanya yang beriman, bertakwa dan beramal sholeh. dan di sanalah mereka akan abadi dengan kenikmatan yang allah swt sediakan untuknya, oleh karena itu tidak ada tempat terbaik, terindah tempat kembali ke akhirat kecuali surga. karena surga yang di ciptakan penuh dengan kenikmatan oleh allah swt sebagai atas ganjaran bagi para hambanya yang jerih payah yang selalu bertakwa dan beriman kepadanya.

3. terhindar dari siksa api neraka
tentu saja terhinda dari siksa api neraka, karena orang-orang yang menjalankan puasa senin kamis akan di jami masuk surga jadi haram api neraka baginya.

4. menyehatkan badan
hal ini pernah di katakan oleh rosulullah saw dan sudah di buktikan oleh para dokter peneliti yang menyatakan tidak perlu  meragukannya lagi . mereka berpendapat bahwa di saat tertentu perut memang harus perlu di istirahatkan dalam memproses makanan sebagai halnya mesin yang harus di istirahatkan bila sudah panas dan sudah lama di pakai.


nah, itulah beberapa keajaiban puasa sunnah senin dan kamis yang dapat kami sampaikan, semoga apa yang sudah kami jelaskan dapat bermanfaat bagi kita semua, dan dapat menjadikan kita umat muslim yang selalu beriman kepada allah swt, amin. terima kasih.


0 Response to "keutamaan puasa sunnah senin kamis menurut islam"

Post a Comment